Jhon Leamuk. Foto : Indri/TimeX
TIMIKA,TimeX
Tahun ajaran baru 2022/2023, 65 persen animo masyarakat cukup tinggi memilih SMK baik itu sekolah negeri maupun swasta selebihnya memilih SMA.
Baca juga : 197 Pelajar SMK Petra Dikembalikan ke Orangtua
John Lemauk, Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK Kabupaten Mimika mengatakan pemicu tingginya animo ini ialah, tamatan SMK siap pakai di dunia usaha dan dunia industri (DUDI), sehingga di wilayah Meepago B (Mimika Asmat dan Kabupaten Puncak), SMK tetap ada di peringkat atas.
“Saat ini ada 24 SMK terdiri dari 19 swasta dan lima Negeri dan semua SMK menyediakan berbagai program sesuai zaman dan permintaan dunia kerja,” ujar Jhon saat berada di ruang kerjanya, SMK Negeri 3, Jumat (24/6).
Meski minat warga tinggi katanya, letak dimana sekolah itu dibangun menjadi salah satu faktor dalam hal kemudahan menjangkau.
“Contohnya SMK 2 Mapurujaya, sebenarnya minat warga sangat tinggi, tetapi karena volume warga yang tinggal di sekolah tersebut sedikit, maka sedikit pula yang bersekolah, padahal jurusan yang ditawarkan sangat bagus, di sana ada Jurusan Pertanian dan juga Peternakan,” ucapnya Jhon.
Namun jika letaknya di dalam kota diyakininya jumlah anak yang mendaftar akan banyak.
“Seperti sekolah kami ini SMK Negeri 3 Kesehatan, kami sampai kewalahan, 350 siswa mendaftar ke sekolah kami dan kami hanya memiliki 8 ruang kelas. Hanya mempunyai 4 kelas Farmasi, 2 Kelas Perawat dan 2 Kelas Analisis,” paparnya.
Jurusan yang ditawarkan SMK adalah jurusan disesuaikan dengan perkembangan dunia kerja, sehingga lulusan SMK siap pakai dalam dunia kerja. (a30)